Radarcikarang – Calon Kades Jayamukti nomor 1 (satu) Bang Iwan (IGP), rupanya tak menyianyiakan keberadaan aplikasi rapat online yang saat ini sedang digandrungi, terutama sejak pandemi Covid-19 merebak, yaitu Zoom Meeting.
.
IGP menyapa warga Jayamukti dilaunching perdana pada Minggu (18/10/20) siang, selain disiarkan melalui Zoom Meeting, warga Jayamukti juga bisa menyaksikan di FB Fanpage Bang Iwan di alamat facebook.com/IGPnomorsatu. Hadir di ruang siar Ketua Tim Pemenangan H. Ipik Zulfikar dan Bidang Kepemudaan Bangga Wiguna, juga Ketua Bidang Media Abdul Muid.
.
Pada kesempatan perdana IGP memperkenalkan diri, bahwa dirinya asli warga Jayamukti, tentang keluarganya dan keinginannya untuk membuat Jayamukti lebih baik jika terpilih.
.
“Sebagai warga Jayamukti, intinya saya ingin lebih dekat lagi dengan warga, menyatukan perbedaan antara warga kampung dan warga perumahan, meningkatkan dan menguatkan juga keagamaannya,” katanya.
.
“Kebetulan saya juga mendirikan majelis dzikir sudah 6 tahun terakhir ini, sebagai pimpinan majelis saya juga akan mengundang jama’ah di tiap masjid agar bergabung, barangkali kalau yang mengundang kepala desa mah pada semangat mau datang,” lanjutnya.
.
Dirinya juga berjanji, jika nanti terpilih akan menjadi kepala desa yang amanah dan lebih dekat dengan warga.
.
Salah seorang warga yang ikut interaktif, Pak Iswandi Abu Idris, memberikan saran kepada IGP.
.
“Sangat setuju dengan keinginan untuk menyatukan warga Jayamukti, Pertemuan dengan warga perumahan dan warga kampung. Silaturahim dengan warga agar lebih di tingkatkan frekwensinya,” tuturnya.
.
Agenda “IGP Menyapa Warga Jayamukti” akan berlangsung setiap pekan di hari Minggu. Ini merupakan upaya supaya bisa langsung menyapa warga di masa pandemi Covid-19.