Example floating
Example floating
Example 728x250
Berita LokalBerita NasionalCharity

Ambulans Program Kemashlahatan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) RI bersama NU Care-Lazisnu

890
×

Ambulans Program Kemashlahatan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) RI bersama NU Care-Lazisnu

Share this article
Example 468x60

NU Care – Lazisnu Kab. Bekasi baru saja mendapatkan Ambulans dari program kemashlahatan Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) RI bersama NU Care-Lazisnu dan juga merupakan bentuk penangan pandemi untuk masyarakat Kab. Bekasi. BPKH RI & NU Care-Lazisnu bukan hanya memberikan ambulans untuk Kab. Bekasi, tetapi ada dua kabupaten/kota lagi, yaitu Cirebon & Kabupaten Cilacap.

Ambulans ke tiga kabupaten/kota, yaitu Kabupaten Bekasi, Cirebon dan Kabupaten Cilacap.
“Ini merupakan Program Kemaslahatan, kerjasama BPKH dengan NU Care-LAZISNU. Kami dari Pengurus Pusat (PP) NU Care-LAZISNU, alhamdulilah, hari ini menyerahkan tiga unit mobil ambulans melalui LAZISNU Kabupaten Bekasi, LAZISNU Cilacap, dan melalui Masjid Jami’ Al Muhtadin, Cirebon, sebagai armada pelayanan umat,” ungkap Ketua PP NU Care-LAZISNU, Muhammad Wahib Emha, usai serah terima mobil ambulans di Gedung PBNU, Jakarta Pusat, Kamis (12/08/2021).
Wahib menjelaskan, pengadaan ambulans tersebut merupakan penyaluran bantuan tahap kedua dari Program Kemaslahatan BPKH RI.
“(Jumlahnya) sudah puluhan (ambulans). Ini tahap kedua. Tahap ketiga, nanti ke beberapa rumah sakit,” lanjutnya. Dirinya juga menerangkan, selain bantuan ambulans, hasil kerjasama dengan BPKH RI juga diimplementasikan dalam bentuk kategori kegiatan sosial keagamaan, seperti bantuan untuk penanganan Covid-19 dan bantuan renovasi tempat ibadah.
“Bantuan kebencanaan. Juga bantuan di kategori pendidikan seperti bantuan bangunan pesantren. Dan ini (bantuan), yang diserah-terimakan yaitu ambulans, masuk kategori kesehatan,” jelas Wahib.

ads content

Kiyai Komarudin selaku Ketua Tahfidziyah Pengurus Cabang (PC) NU Kab. Bekasi yang turut hadir dalam serah terima mobil ambulans program kemaslahatan BPKH RI & NU Care-Lazisnu mengutarakan bahwasnanya ambulans ini diperuntuk untuk kemashlataan umat dalam hal ini masyarakat Kab. Bekasi.

“Masyarakat Kab. Bekasi bisa menikmati & menggunakan fasilitas mobil ambulans ini, jika nantinya di desa atau wilayahnya ambulasnya penuh atau belum tersedia.” ucap Kiyai Komarudin

Sementara itu, Ketua Pengurus Cabang (PC) NU Care-LAZISNU Kabupaten Bekasi, Salman Alhakimi, merencanakan pemanfaatan bantuan ambulans tersebut untuk pasien umum.

“Ambulans ini untuk pasien umum. Ini (ambulans) akan menjadi manfaat yang berarti bagi masyarakat di Kabupaten Bekasi, melihat letak geografis yang luas dan lokasi rumah sakit yang jauh,” kata Salman.

Dirinya menambahkan, permohonan layanan ambulans nantinya dapat diakses oleh masyarakat di Bekasi melalui nomor call center yang akan segera disediakan.

“Dengan adanya layanan ambulans, bahwa hari ini kita sudah hadir untuk melayani masyarakat di Kabupaten Bekasi,” imbuhnya.

“Alhamdulilah, PCNU Kabupaten Bekasi mendapat kepercayaan untuk mengelola ambulans ini. Mobil ini untuk kepentingan umat. Terima kasih kepada BPKH dan NU Care-LAZISNU Pusat. Semoga bermanfaat untuk masyarakat di Kabupaten Bekasi,” ucap Kiai Komarudin.

Example 120x600