Radarcikarang.com – Bersama Launchgood, Rumah Zakat Bekasi salurkan program Family Gift Package berupa 44 paket sembako untuk para UMKM dan karyawan di lokasi tempat wisata Kampoeng Kita, Kertarahayu, Setu, Kab. Bekasi. Sabtu, 10/8/2024.
Dalam kesempatan tersebut perwakilan Rumah Zakat Bekasi, Mukofin menyampaikan ucapan terima kasih dan harapan untuk bisa bersinergy program di masa yang akan datang.
“Terima kasih sambutan yang sangat baik dari Pak Rudi sebagai Kepala Desa Kertarahayu dan sekaligus sebagai owner tempat wisata Kampoeng Kita, ini sebagai langkah awal, harapan kami kedepan bisa terus bersinergi dan berkolaborasi dengan semangat memberikan manfaat untuk orang banyak,” ucapnya.
Mukofin menegaskan Rumah Zakat menggulirkan beberapa program bersama Kampoeng Kita, yaitu berupa bantuan sembako, bantuan kewirausahaan dan cek kesehatan untuk para UMKM yang berada di lingkungan Kampoeng Kita.
Owner Kampoeng kita yang juga kepala desa kertarahayu, Rudi Catur Pribadi menyambut baik kehadiran Rumah Zakat dan siap untuk melakukan kolaborasi dan sinergy program di masa yang akan datang. “Misi kita sama dengan Rumah Zakat untuk menjadi insan yang bermanfaat untuk orang lain. Dengan kehadiran Rumah Zakat, mudah-mudahan kita bisa bersinergi. Niatan kita semoga bermanfaat untuk orang banyak,” katanya.
“Kami menyambut baik Rumah Zakat, semoga nanti bisa bekerja sama ditingkat di tingkat RT, RW dan desa, artinya segenap lapisan masyarakat kami bisa terjangkau sasaran program rumah zakat. Antara kampoeng kita dan rumah zakat menjadi suatu ikatan karena masing-masing punya kontribusi. Saat ini pun saya sudah merasakan kontribusi rumah zakat yaitu pembagian sembako untuk karyawan dan para umkm,” lanjutnya.
Pak kades juga berharap kedepan program dengan Rumah Zakat bisa berjalan dengan lancar dan bisa bersinergi dengan baik. “Terutama mudah-mudahan mendapatkan ridho dari Allah SWT,” pungkasnya.
Secara simbolis, pembagian sembako diberikan ke bapak kepala desa dan ketua RT02, disaksikan oleh staff Rumah Zakat Bekasi dan beberapa relawan. Agenda berakhir dengan pembagian sembako langsung oleh Rumah Zakat ke para UMKM, sebagian mengambil langsung di lokasi acara.
Kampoeng Kita adalah tempat wisata yang berada di Setu, Kabupaten Bekasi, sejak 2021. Menurut keterangan pengelola, setiap weekend tak kurang dari 2.000 pengunjung datang untuk menikmati berbagai fasilitas liburan di Kampoeng Kita ada kolam renang, flying fox, warung kopi, karaoke dan dalam waktu dekat sedang disiapkan rumah penginapan. Tempat ibadah juga tersedia, lingkungan bersih dan asri. Sangat cocok untuk liburan keluarga dengan karcis hanya sepuluh ribu perorang.